Tingkatkan Akuntabilitas, Imigrasi Jember Ikuti Kegiatan Monitoring-Evaluasi dan Penguatan Manajemen Resiko serta Coaching Mentoring Penyusunan LKIP Oleh Kanwil Kemenkumham Jatim


JEMBER – Peningkatan Akuntabilitas kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim terus dilakukan, hari Selasa (20/09), Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jember bersama Balai Pemasyarakatan Jember mengikuti kegiatan Monitoring-Evaluasi dan Penguatan Manajemen Resiko dan Coaching Mentoring Penyusunan LKIP oleh Kanwil Kemenkumham Jatim dalam rangka persiapan penilaian kontestasi WBK/ WBBM oleh Tim Penilai Nasional (TPN) Kemenpan-RB, dan untuk pemenuhan Target Kinerja Kantor Wilayah tahun 2022. Kegiatan ini dihadiri oleh Kasub Program Pelaporan Ratno Suhartono sebagai narasumber dan menyampaikan UPT harus terus melakukan evaluasi capaian kinerja supaya bisa mempertahankan nilai capaian yang lebih baik lagi.