Soft Launching Unit Layanan Paspor (ULP) Banyuwangi

Pada hari Senin tanggal 19 Desember 2016 Kantor Imigrasi Kelas II Jember telah melakukam Soft Launching Unit layanan paspor (ULP) di Banyuwangi. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Banyuwangi, Kepala Divisi Administrasi Kantor wilayah Kemenkumham Jatim, serta beberapa undangan lain.  Acara ini dimulai dengan pengguntingan pita oleh Wakil Bupati Banyuwangi selanjutnya undangan dihibur dengan kesenian Khas Banyuwangi kemudian sambutan oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Jember dan Wakil BUpati Banyuwangi

Pada sambutannya Wakil Bupati Banyuwangi, berharap, ke depannya unit pelayanan ini bisa berkembang menjadi kantor agar bisa memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. Beliau juga mengatakan, Unit Layanan Paspor Banyuwangi sangat membantu masyarakat Banyuwangi untuk membuat paspor karena selama ini untuk mengurus paspor, warga harus berangkat ke Jember yang berjarak sekitat 100 kilometer.

Secara umum semua proses dan prosedur pembuatan paspor yang diterapkan Unit Layanan Paspor (ULP) sama seperti yang diterapkan di Kantor Imigrasi Kelas II Jember. Kedepannya Unit layanan Paspor (ULP) Kantor Imigrasi Kelas II Jember yang beralamat di Jalan Lingkar Ketapang No. 059 Banyuwangi ini akan mempermudah pemohon terutama yang berdomisili di Banyuwangi.